Rabu, 27 Juni 2012

Marta Pengikut Yesus


Martha, Yesus, dan Maria
Martha, Yesus, dan Maria

Marta adalah tokoh dalam Alkitab Perjanjian Baru yang mempunyai kedekatan dengan Yesus. Marta adalah saudari Maria dan Lazarus

Ketiga bersaudara ini adalah pengikut Yesus. Dalam kisah tentang Maria dan Marta, Yesus dianggap mempunyai murid perempuan, di antaranya adalah mereka itu. Kisah tersebut terdapat dalam Injil Lukas 10:38-42, demikian kutipannya

38Ketika Yesus dan murid-murid-Nya dalam perjalanan, tibalah Ia di sebuah kampung. Seorang perempuan yang bernama Marta menerima Dia di rumahnya.   39Perempuan itu mempunyai seorang saudara yang bernama Maria. Maria ini duduk dekat kaki Tuhan dan terus mendengarkan perkataan-Nya,   40sedang Marta sibuk sekali melayani. Ia mendekati Yesus dan berkata: ''Tuhan, tidakkah Engkau peduli, bahwa saudaraku membiarkan aku melayani seorang diri? Suruhlah dia membantu aku.''   41Tetapi Tuhan menjawabnya: ''Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara,   42tetapi hanya satu saja yang perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya.''

Marta adalah seorang yang lebih dominan dalam setiap pertemuan, dia juga lebih aktif jika dibanding dengan saudarinya, Maria. Hal ini sama digambarkan dalam Injil Lukas dan Injil Yohanes. 

Dalam kajian teologis, Kisah pertemuan Yesus dengan Marta dan Maria mencerminkan sebuah pelayanan dan hal mendengar. Marta digambarkan lebih sibuk dengan dirinya sendiri, namun Maria dipuji Yesus karena duduk dan mendengarkan pengajaran. Di sini, ada tafsir yang mengatakan tentang penyerahan diri. Marta memang memiliki iman yang besar, namun kurang menyerahkan diri dan eksistensinya secara total kepada Allah.

Marta adalah perempuan yang mempercayai Yesus sebagai Mesias, Anak Allah. Iman Marta juga meyakini bahwa Yesus akan bangkit setelah kematian-Nya. Hal ini mungkin karena Yesus telah terbukti mampu membangkitkan Lazarus, saudaranya dari dalam kubur yang telah mati empat hari lamanya


Sumber:
Gambar dari Google Images
http://alkitab.or.id/cgi-bin/alkitab.cgi

Baca juga:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar