Senin, 24 Maret 2014

Perumpamaan yang Memandang Diri Benar dan Orang Lain Rendah

Perumpamaan tentang orang Farisi dengan pemungut cuka
Perumpamaan tentang orang Farisi dengan pemungut cukai


1) Pengantar
Situasi yang menggambarkan atau memandang diri sendiri benar, dan memandang orang-orang lain lebih rendah dapat dibaca dari Lukas 18: 9 - 14. Lembaga Alkitab Indonesia (LAI) memberi judul "Perumpamaan tentang orang Farisi dengan pemungut cukai". Perumpamaan ini adalah sebuah perumpamaan yang diajarkan oleh Yesus kepada murid-muridnya. Kisah ini hanya tercantum di dalam Lukas 18 : 9 - 14.

2) Orang Farisi dengan pemungut cukai 
Ada dua orang pergi ke Bait Allah untuk berdoa; yang seorang adalah Farisi dan yang lain pemungut cukai.

Orang Farisi itu berdiri dan berdoa dalam hatinya begini: Ya Allah, aku mengucap syukur kepada-Mu, karena aku tidak sama seperti semua orang lain, bukan perampok, bukan orang lalim, bukan pezinah dan bukan juga seperti pemungut cukai ini; aku berpuasa dua kali seminggu, aku memberikan sepersepuluh dari segala penghasilanku.

Tetapi pemungut cukai itu berdiri jauh-jauh, bahkan ia tidak berani menengadah ke langit, melainkan ia memukul diri dan berkata: Ya Allah, kasihanilah aku orang berdosa ini. Aku berkata kepadamu: Orang ini pulang ke rumahnya sebagai orang yang dibenarkan Allah dan orang lain itu tidak.

3) Penjelasan
Yesus menjelaskan bahwa "Sebab barangsiapa meninggikan diri, ia akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan." Orang Farisi tersebut yang melakukan hukum Taurat agar dilihat orang tidak akan dibenarkan oleh Tuhan, tetapi orang berdosa yang merendahkan dirinya dan mengakui dosanya akan diampuni.

Sumber:
http://id.wikipedia.org/wiki/Perumpamaan_orang_Farisi_dengan_pemungut_cukai
Alkitab.LAI.Jakarta. 2002

Baca juga:

Pengajaran dan Perumpamaan Yesus

01

Bagaimanakah  Yesus mengajarkan Doa kepada para pengikutnya?

02

Bagaimanakah Cara Yesus Menyusun Cerita Kasih Kepada Sesama ?

03

Apa arti cerita Anak yang Hilang Pulang ke rumah ?

04

Apakah Madsud Perumpamaan Gembala Yang Baik ?

05

Bagaimanakah cerita perumpamaan gadis-gadis yang bijaksana dan gadis-gadis yang bodoh ?

06

Perumpamaan yang Memandang Diri Benar dan Orang Lain Rendah

07

Berapa Kali Kita Mengampuni Dosa Seseorang?

08

Bagaimana Cerita Perumpamaan Tentang Seorang Penabur ?

09

Apakah Arti Perumpamaan Orang Yang Meminjam Roti?

10

Pentingnya Menyusun Perencanaan

11

Orang Buta Menuntun Orang Buta

12

Apa Maksud Yesus Menyampaikan Perumpamaan Domba Yang Hilang ?

13

Perumpamaan Pukat dan Ikan

14

Perumpamaan Domba dan Kambing

15

Apa Arti Perumpamaan Selumbar dan Balok ?

16

Perumpamaan Lalang di antara Gandum



Tidak ada komentar:

Posting Komentar