Jumat, 09 April 2021

Nabi Obaja


1. Identitas Nabi  Obaja

Nabi Obaja
Nabi Obaja

Nabi Obaja diakui sebagai penulis kitab yang paling singkat dalam Perjanjian Lama, yaitu Kitab Obaja, yang terdiri dari hanya 21 ayat dalam satu pasal saja.

Ada dua teori tentang waktu pelayanannya, yang disebabkan oleh beberapa hal yang tidak jelas secara historis dalam kitab yang mengandung namanya. 

Andaikata, seperti yang diyakini oleh sekumpulan pakar, Kitab Obaja ditulis pada masa penghancuran Yerusalem oleh bangsa Filistin dan Arab, maka waktu penulisannya adalah antara tahun 848 dan 840 SM. 

Andaikata teori utama kedua yang benar, bahwa kejadian-kejadian yang direkam dalam tulisan-tulisannya merujuk kepada penyerbuan atas Yerusalem oleh Nebukadnezar dari Babilonia, maka tanggal penulisannya mestinya lebih dekat ke 586 SM. 

Tekanan utama pelayanan nabi ini, yang dicerminkan dalam tema-tema kitabnya, adalah kemenangan akhir umat Allah bila mereka mempertahankan iman mereka. 

Edom digunakan sebagai contoh kegagalan untuk mewujudkan cinta kasih kepada sesama pada masa-masa kesusahan (Kitab Obaja 1:1-16), dan kemenangan akhir Israel dinyatakan dalam suatu penglihatan tentang masa depan (Obaja 1:17-21).

2. Nabi  Obaja Menurut Tradisi Rabinik

Menurut Talmud, Obaja adalah seorang Edom yang kemudian memeluk agama Yahudi, Ia seorang keturunan Elifas, sahabat Ayub. Ia diidentikkan dengan Obaja yang bernubuat atas Edom, dan dikatakan bahwa ia dipilih untuk menyampaikan nubuat itu karena ia sendiri adalah seorang Edom.

3. Orang lain yang bernama Obaja dalam Perjanjian Lama

Berikut ini adalah daftar sejumlah orang dalam Perjanjian Lama yang juga bernama Obaja: 
a) hamba raja Ahab dari Israel, berdasarkan 1 Raja-raja 18:3. 
b) anak Hananyah, keturunan raja Daud dari Israel melalui Salomo, berdasarkan 1 Tawarikh 3:21. 
c) anak Uzi, keturunan seorang leluhur Ibrani Isakhar, berdasarkan 1 Tawarikh 7:3. 
d) anak Azel, keturunan raja Saul dari Israel melalui Yonatan berdasarkan 1 Tawarikh 8:38. 
e) anak Semaya, keturunan seorang leluhur Ibrani, Lewi berdasarkan 1 Tawarikh 9:16. 
f) pahlawan yang merupakan keturunan leluhur Ibrani Gad yang melayani raja Daud berdasarkan 1 Tawarikh 12:9. 
g) ayah Yismaya, gubernur suku Zebulon pada masa pemerintahan raja Daud berdasarkan 1 Tawarikh 27:19. 
h) pangeran dari kerajaan Yehuda di selatan pada masa pemerintahan raja Yosafat berdasarkan 2 Tawarikh 17:7. 
i) seorang suku Lewi, pengawas usaha pembangunan kembali pada masa pembaruan di bawah raja Yosia dari Yehuda berdasarkan 2 Tawarikh 34:12. 
j) anak Yoab, salah seorang yang kembali dari pembuangan Babilonia dengan imam dan ahli Torah Ezra, dan kemungkinan orang Lewi yang disebutkan dalam Nehemia 12:25 sebagai penjaga di pintu gerbang Yerusalem setelah pembangunan kembali kota itu di bawah Nehemia, berdasarkan Ezra 8:9.

4. Kitab  Obaja

Kitab Obaja terdiri dari satu pasal dan 21 ayat, demikian kutipannya: 

1Penglihatan Obaja. Beginilah firman Tuhan ALLAH tentang Edom -- suatu kabar telah kami dengar dari TUHAN, seorang utusan telah disuruh ke tengah bangsa-bangsa: ''Bangunlah, marilah kita bangkit memeranginya!'' --  2Sesungguhnya, Aku membuat engkau kecil di antara bangsa-bangsa, engkau dihinakan sangat. 3Keangkuhan hatimu telah memperdayakan engkau, ya engkau yang tinggal di liang-liang batu, di tempat kediamanmu yang tinggi; engkau yang berkata dalam hatimu: ''Siapakah yang sanggup menurunkan aku ke bumi?''   4Sekalipun engkau terbang tinggi seperti burung rajawali, bahkan, sekalipun sarangmu ditempatkan di antara bintang-bintang, dari sana pun Aku akan menurunkan engkau, -- demikianlah firman TUHAN.   

5Jika malam-malam pencuri atau perampok datang kepadamu -- betapa engkau dibinasakannya -- bukankah mereka akan mencuri seberapa yang diperlukannya? Jika pemetik buah anggur datang kepadamu, bukankah mereka akan meninggalkan sisa-sisa pemetikannya?   

6Betapa kaum Esau digeledah, betapa harta bendanya yang tersembunyi dicari-cari!  7Sampai ke tapal batas engkau diusir oleh semua teman sekutumu; engkau diperdayakan, dikalahkan oleh sahabat-sahabatmu. Siapa yang makan sehidangan dengan engkau memasang jerat terhadap engkau. -- Tidak ada pengertian padanya.   

8Bukankah pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, Aku akan melenyapkan orang-orang bijaksana dari Edom, dan pengertian dari pegunungan Esau?   9Juga para pahlawanmu, hai T'eman, akan tertegun, supaya semua orang di pegunungan Esau lenyap terbunuh. 10Karena kekerasan terhadap saudaramu Yakub, maka cela akan meliputi engkau, dan engkau akan dilenyapkan untuk selama-lamanya.   

11Pada waktu engkau berdiri di kejauhan, sedang orang-orang luar mengangkut kekayaan Yerusalem dan orang-orang asing memasuki pintu gerbangnya dan membuang undi atasnya, engkau pun seperti salah seorang dari mereka itu.   12Janganlah memandang rendah saudaramu, pada hari kemalangannya, dan janganlah bersukacita atas keturunan Yehuda pada hari kebinasaannya; dan janganlah membual pada hari kesusahannya.   13Janganlah masuk ke pintu gerbang umat-Ku pada hari sialnya, bahkan janganlah memandang ringan malapetaka yang menimpanya pada hari sialnya; dan janganlah merenggut kekayaannya pada hari sialnya.   

14Janganlah berdiri di persimpangan untuk melenyapkan orang-orangnya yang luput, dan janganlah serahkan orang-orangnya yang terlepas pada hari kesusahan.   15Sebab telah dekat hari TUHAN menimpa segala bangsa. Seperti yang engkau lakukan, demikianlah akan dilakukan kepadamu, perbuatanmu akan kembali menimpa kepalamu sendiri.

16Sesungguhnya, seperti kamu telah minum di atas gunung-Ku yang kudus, segala bangsa pun akan minum dengan tidak henti-hentinya; bahkan, mereka akan minum dengan lahap, dan mereka akan menjadi seakan-akan mereka tidak pernah ada. 17Tetapi di gunung Sion akan ada orang-orang yang terluput, dan gunung itu akan menjadi tempat kudus; dan kaum keturunan Yakub akan memiliki pula tanah miliknya.   18Kaum keturunan Yakub akan menjadi api dan kaum keturunan Yusuf menjadi nyala api, dan kaum keturunan Esau menjadi tunggul gandum: mereka akan membakar dan memakan habis sekaliannya, dan dari kaum keturunan Esau tidak ada seorang pun yang terlepas, sebab TUHANlah yang berfirman demikian.   

19Maka orang-orang Tanah Negeb akan memiliki pegunungan Esau, dan orang-orang Daerah Bukit akan memiliki tanah orang Filistin. Mereka akan memiliki daerah Efraim dan daerah Samaria, dan suku Benyamin akan memiliki daerah Gilead.   

20Orang-orang Israel yang diangkut ke dalam pembuangan akan memiliki tanah orang Kanaan sampai ke Zarfat; dan orang-orang Yerusalem yang diangkut ke dalam pembuangan, yang ada di Sefarad, akan memiliki kota-kota di Tanah Negeb.  21Penyelamat-penyelamat akan naik ke atas gunung Sion untuk menghukumkan pegunungan Esau; maka TUHANlah yang akan empunya kerajaan itu.

Sumber:  
Gambar dari google images
http://id.wikipedia.org/wiki/Obaja
http://alkitab.or.id/cgi-bin/alkitab.cgi



Tidak ada komentar:

Posting Komentar